Friday, February 27, 2015

Fungsi LOWER Ms Excel

Fungsi LOWER pada Microsoft Excel adalah mengubah huruf besar (capital case) ke huruf kecil, termasuk angka Romawi. Kata seperti: EXCEL, Excel, eXcEL atau ExCEL akan diubah menjadi excel. Angka Romawi XXIV menjadi xxiv.

Selain kata, bisa juga hanya satu huruf atau berupa kalimat panjang akan dikonversi Ms Excel dalam sekejap.

Format penulisan rumus LOWER: =LOWER(alamat_sel)

alamat_sel: tempat kata atau kalimat berada (di sel berapa).

Contoh:

Contoh kata atau kalimat untuk fungsi LOWER.
Keterangan:
- Kalimat pertama diketik di sel A3.
- Kalimat kedua diketik di sel A4.
- Kalimat ketiga diketik di sel A5.

Maka rumusnya adalah:

- Letakkan kursor misalnya di sel A9 dan ketik rumus: =LOWER(A3) kemudian Enter.

Screenshot penulisan rumus LOWER.
- Begitu juga dengan kalimat kedua, kursor ada di sel A10 dan rumus: =LOWER(A4)
- Kalimat ketiga, kursor di sel A11, rumus: =LOWER(A5)

Hasil akhir:

Hasil akhir.

No comments:

Post a Comment